menu anak kost bermodal rice cooker

Ada masa-masa di mana kita malas gerak dan tak ingin melakukan aktifitas berat. Maunya baring saja di kasur seharian. Namun, semalas apapun kita, tubuh tetap butuh makan, lapar adalah hal lumrah yang sulit dihindari. Meski begitu, tetap saja enggan ngapa-ngapain atau ke mana-mana. Jangankan mau masak berat dengan segala kehebohannya di dapur, untuk beli makanan keluar saja malasnya minta ampun. Nah, untuk Anda anak kost yang mengalami kemageran luar biasa seperti ini tetapi ingin tetap menghemat dari jajan di luar, resep dalam kumpulan menu anak kost bermodal rice cooker ini bisa jadi solusi menarik yang patut dicoba.

1. Nasi mentega nikmat

Anda tentunya sudah familiar ya dengan menu dari kumpulan menu anak kost satu ini. Namun untuk Anda yang belum pernah mencoba, mungkin akan kaget begitu tahu bisa begitu mudah menyiapkan menu nikmat satu ini. Pertama, siapkan beras, cuci bersih dan masak seperti biasa tapi dengan tambahan garam dan lada secukupnya. Sebelum nasi di masak, Anda bisa meletakkan jagung yang sudah dipipil dan wortel yang dipotong kecil ke bagian atas rice cooker dengan menggunakan wadah steamernya. Masak nasi dan sayuran di atasnya pun bisa ikut matang. Setelah matang, campurkan sayuran ke dalam nasi, aduk merata, Anda bisa menambahkan telur iris atau sosis yang praktis, tambahkan mentega, lalu setelah itu masak lagi selama 5-10 menit. Tara, nasi mentega komplit yang super enak siap disantap.

 2. Mie rebus istimewa

Anda pasti sudah sering mendengar menu mie tek tek yang dijajakan abang-abang penjual nasi goreng. Kali ini, tanpa harus keluar dari rumah, Anda bisa menyiapkan mie tek tek sendiri dengan bermodalkan mie instan, telur, dan stok sayuran semisal wortel, kubis, tomat, atau daun bawang. resep kedua dari kumpulan menu anak kost ini bisa jadi andalan saat hujan menyapa.

Pertama tama, Anda bisa memasukkan sedikit minyak ke dalam rice cooker, tunggu hingga panas dan tumis bawang putih di sana sampai harum. Masukkan telur dan orak arik sampai setengah matang, lalu masukkan air, rebus sampai mendidih baru masukkan mie instan dan bumbu. Masak hingga setengah matang, tambahkan sayuran dan masak sampai semua bahan matang sempurna. Hmmm, aromanya sudah tercium sampai sini belum sih?

 3. Rendang ayam plus nasi

Wow, menu terakhir dari kumpulan menu anak kost bermodal rice cooker ini dijamin sukses bikin Anda tambah ngiler dan buru-buru beranjak dari tempat tidur. Tunggu dulu, siapkan bahan-bahannya dulu. Panaskan sedikit minyak dalam rice cooker lalu masukkan bumbu rendang bersamaan dengan dada ayam yang sudah dipotong dadu. Masak hingga bumbu meresap sempurna ke dalam ayam lalu masukkan beras yang sudah dicuci bersama air. Masak nasi seperti biasa. Setelah nasi matang dan Anda membuka tutup rice cooker, dijamin aroma rendang yang nikmat siap menyapa seisi rumah. 

Menu mudah ini bisa bikin Anda makan nasi berbumbu rendang tanpa harus ribet, tanpa harus keluar rumah, dan tanpa harus merogoh kocek dalam-dalam demi memesan rendang dari rumah makan padang. Jika Anda ingin rasa autentik rendang, bisa tambahkan santan sebelum masukkan beras, tetapi jika Anda sedang berhemat dan diet rendah lemak, hanya bermodalkan bumbu rendang saja rasa sajian ini tetap nendang. Benar-benar menu penyelamat di akhir bulan bukan? Tetap mewah dan nikmat dengan harga bersahabat.

 Itulah tadi ketiga resep dalam kumpulan menu anak kost hemat yang hanya bermodalkan rice cooker saja. Menu manakah yang menarik perhatian Anda dan siap dieksekusi? Selamat mencoba dan selamat menikmati, ya!