Pada artikel kali ini kita akan membahas mengenai cara membuat Gatot Singkong. Jogja memang kaya akan destinasi wisata alam, sejarah dan kulinernya. Namun sebelumnya, mari kenali terlebih dahulu apa itu Gatot Singkong.
Gatot Singkong merupakan salah satu jajanan Khas Yogyakarta yang berbahan dasar singkong kering. Makanan khas Jogja ini berasal dari Gunung Kidul. Di Jogja, makanan ini dijual dengan harga yang sangat terjangkau yakni mulai dari Rp. 1.000 sampai dengan Rp. 2.000 saja per porsinya. Cara membuat gatot singkong juga tidak begitu sulit. Untuk mengetahui cara membuat gatot singkong yang mudah dan enak, mari simak penjelasan berikut ini.
Untuk membuat gatot singkong, ada beberapa bahan yang harus disiapkan yaitu:
Singkong kering sebanyak 750 gram
Kelapa parut sebanyak 1 butir
Garam sebanyak satu sendok makan
Daun pisang secukupnya
Setelah mempersiapkan bahan yang dibutuhkan untuk membuat gatot singkong, selanjutnya adalah cara membuat gatot singkong, berikut diantaranya:
Rendam singkong selama beberapa menit, selanjutnya angkat dan tiriskan. Setelah itu potong singkong menjadi bentuk yang tipis-tipis.
Selanjutnya, siapkan panci untuk mengukus singkong. Potongan singkong tersebut kemudian direbus hingga matang selama beberapa menit. Kemudian angkat dan tiriskan.
Kemudian satu butir kelapa yang sudah disiapkan selanjutnya diparut sampai habis. Namun sebelum diparut, cuci batok kelapa dengan air bersih. Kemudian hasil parutan dicampurkan dengan garam dan aduk hingga merata.
Jika singkong sudah matang dan sudah diangkat, letakkan di atas daun pisang. Kemudian balurkan dengan kelapa parut yang sebelumnya diparut. Gatot singkong siap disantap. Disini, Anda bisa menambahkan gula atau garam sesuai selera.
Gatot singkong merupakan makanan khas Jogja yang berbahan dasar singkong. Masyarakat Gunung Kidul mengkonsumsi makanan ini sebagai makanan pokok. Hal ini dikarenakan pada saat itu di daerah gunung beras sangat mahal dan sulit dijangkau sehingga penduduk di sekitar Gunung Kidul menggunakan singkong sebagai makanan pokok pengganti nasi.
Tidak hanya masyarakat Gunung Kidul saja yang menyukai makanan khas Jogja ini. Bahkan, wisatawan local dan mancanegara juga menyukai makanan khas satu ini. Makanan olahan dari singkong ini ternyata tidak hanya lezat melainkan juga memberikan manfaat untuk tubuh.
Perlu diketahui bahwa singkong mengandung serat yang tinggi, dimana serat merupakan salah satu komponen gizi yang harus dipenuhi agar tubuh dapat berfungsi dengan baik. Sehingga dengan mengkonsumsi gatot singkong, maka saluran pencernaan Anda akan berfungsi dengan baik.
Serat merupakan salah satu kandungan yang penting untuk menjaga kesehatan. Serat mampu menyerap kolesterol dalam tubuh sehingga tubuh dapat terjaga dengan baik kesehatannya.
Selain itu, gatot singkong juga mengandung asam amino yang tinggi sehingga akan menghasilkan protein yang tinggi yang bagus untuk tubuh.
Itulah cara membuat gatot singkong yang mudah dan enak. Biasanya, gatot singkong disandingkan dengan nasi tiwul kemudian dibalurkan oleh parutan kelapa dan gula di atasnya. Namun, Anda juga bisa memakan gatot singkongnya saja tanpa sandingan apapun.
Kalau kamu lagi cari minuman segar yang juga punya rasa yang unik, es cappucino cincau…
Jika Anda pernah berkunjung ke Tasikmalaya, mungkin sudah tidak asing lagi dengan soto ayam kampung…
Pasta aglio olio adalah salah satu hidangan Italia yang paling sederhana, namun tetap memanjakan lidah.…
Siapa yang tidak suka dengan macaroni schotel? Hidangan yang satu ini selalu berhasil memikat selera…
Siapa yang sering nonton drama Korea pasti sudah tidak asing lagi dengan hidangan ramyeon. Ramyeon…
Halo, pecinta kuliner! Siapa di sini yang suka ngemil? Apalagi kalau ngemilnya makanan manis dan…